Maju Pilgub Kaltara Gandeng PAN, Zainal A. Paliwang Kembalikan Berkas

TARAKAN – Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H, M.Hum bersama kader Gerindra dan sejumlah relawan mengembalikan berkas pendaftaran pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltarta ke ke Partai Amanat Nasional (PAN) di Sekretariat nya di Jl. Danau Jempang Kampung Baru Tarakan. Turut hadir pula sejumlah rombongan dari kader Gerindra dan relawan seperti Aliansi Sahabat ZAP 86, Relawan, tokoh masyarakat, Ormas, Tokoh Pemuda dan lainnya pada Selasa malam, (23/04/2024).

“Alhamdulillah saya salah satu calon yang akan mengikuti pelaksanaan Pilkada di Kaltara mengembalikan berkas ke panitia Penjaringan Pilkada DPW PAN di Tarakan,” tutur Zainal Arifin Paliwang.

Zainal mengatakan dirinya hadir secara langsung sebagai bentuk keseriusannya maju di Pilkada Kaltara 2024 dengan membawa PAN yang memiliki 2 kursi di Legislatif DPRD Kaltara.

“Kami melakukan pengembalian berkas, Ini salah satu bentuk keseriusan kami sesuai dengan amanah ketua penjaringan kalau bisa calon langsung mengantar. Serius kami maju calon incumbent, kami hadir langsung menyerahkan kembali berkas yang kami sudah siapkan dan ini pastinya adalah harapan masa depan Kaltara,” tegasnya.

“Niat kami lebih cepat lebih baik, kita bekerja kalau bisa diselesaikan jangan ditunda, kami buktikan malam ini kami tidak mau menunda,” sambungnya.

Zainal mengatakan, sebelumnya berkas pendaftaran juga telah dikembalikan di partai Demokrat, dan selanjutnya berkas juga akan dikembalikan ke PKS dan Golkar.

“Kita akan mengembalikan Insya Allah ke semua Partai yang kita daftar,” katanya.

Sekretaris Umum DPW PAN Kaltara, Makbul, S.E mengatakan Zainal Arifin Paliwang merupakan Bacalon pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran dan penjaringan untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara periode 2024-2029, dan pihaknya menerima semua berkas secara lengkap dan baik.

“Kami tim menerima pengembalian formulir (Penjaringan), langsung beliau yang hadir, sebenarnya bisa diwakili, namun beliau siap hadir, luar biasa,” ucapnya.

Sebelumnya, Formulir pendaftaran sudah diambil beberapa waktu lalu oleh tim, dan saat ini dikembalikan langsung oleh Zainal Arifin Paliwang beserta rombongan.

“Hasil pemeriksaan tim penjaringan bahwa berkas yg diserahkan memenuhi syarat dan insya Allah segera kita proses,” tutup Makbul. (*)