Ratusan Peserta Ramaikan Jalan Santai Peringatan Hari Buruh

KALTARAONE.COM, TARAKAN – Ada banyak hal positif pada Peringatan Hari Buruh May Day Kota Tarakan kali ini, Serikat Buruh yang tergabung dalam Federasi HUKATAN-KSBSI dan FKUI melakukan aksi jalan santai berhadiah.

Ratusan buruh dan keluarga serta masyarakat umum memenuhi lokasi kegiatan di Joglo Perumahan Juata Permai pada Senin (01/05/2023)

Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Drs. H. Zainal A. Paiwang, S.H., M.Hum., yang diwakili oleh Asisten II Perekonomian dan Pembangunan, Dr. Bustan, SE., M.Si. sangat mengapresiasi peringatan Hari Buruh dengan suasana akrab dan kondusif.

Gubernur pada sambutan yang di sampaikan Dr. Bustan, SE., M.Si., mengatakan bahwa buruh sebagai bagian dari potensi bangsa menempati posisi dan peran penting dan strategis, yaitu sebagai pelaku aktif pembangunan nasional khususnya sebagai sumber daya manusia, yang menjadi tulang punggung pembangunan ekonomi dan industri.

Peserta jalan santai sangat antusias mengikuti undian pembagian hadiah dooprize peringatan hari buruh, yang juga dilakukan pembagian paket sembako dari Gubernur Kaltara.

Agustinus Rannu Panitia Mayday mengatakan, perayakan Hari Buruh dengan melakukan kegiatan yang lebih bermanfaat, mengadakan jalan santai berhadiah dan pemberian paket sembako.

Semangat Hari Buruh diharapkan terbangun sinergitas pengusaha, pemerintah dan pekerja yang harmonis.(Joe)