GasPol Pertama Sukses Terselenggara, Gubernur Kaltara Beri Wejangan

KALTARAONE.COM, BULUNGAN – Dialog terbuka yang diberi nama Gagasan Politik (GasPol) yang pertama, sukses terselenggara. GasPol ini terbentuk dari berbagai tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan organisasi yang ada di kalimantan Utara (Kaltara). Tema GasPol pertama “Menjadi Generasi Muda Yang Berkualitas dan Berwawasan Luas Demi Kemajuan Kaltara”.

GasPol diinsiasi oleh Ketua Forum Intelektual Kaltara, Joko Supriyadi, S.T., dihadiri Gubernur Kalimantan Utara, Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum., Dedy Y Sitorus anggota DPR RI, Martin Billa anggota DPD RI, Ketua DPRD Provinsi Albertus Stefanus Marianus, serta tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh politik baik yang telah menjabat atau baru akan maju dikontestasi politik tahun depan. Berlangsung di Basecamp Sarang Buaya, Sabanar Baru, Tanjung Selor, Kamis malam (2/3/23).

Pada sambutannya, Gubernur berkeyakinan pemuda-pemudi Kaltara siap berkompetisi, melalui peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) dengan cara membekali diri meningkat kemampuan, meningkatkan keilmuan.

Dalam konteks ekonomi, orang nomor satu di Kaltara itu mengatakan, generasi muda harus punya cita-cita yang tinggi. Kaltara sebagai gerbang pintu masuk IKN akan banyak proyek pembangunan, baik yang akan dan sudah dimulai di Kawasan Industri Pelabuhan Internasional (KIPI) dan Kawasan Industri Hijau Indonesia (KIHI). Semua itu membutuhkan peran serta pemuda, peluang usaha akan terbuka luas, sekecil apapun peluang usaha harus bisa di raih.

“Pemuda berperan aktif sebagai kontrol sosial dan agen perubahan. Kita mempersiapkan dengan meningkatkan kualitas pendidikan. Sejarah telah membuktikan bahwa pemuda-pemudi berperan penting bagi kemajuan bangsa. Beri aku 10 pemuda akan ku guncang dunia,” pesan Gubernur mengutip pidato Presiden Soekarno.

Joko Supriyadi inisiator GasPol menjelaskan, GasPol dilaksanakan sebagai wadah untuk menyampaikan gagasan-gagasan politik, sebagai bentuk edukasi politik bagi masyarakat Kaltara, khususnya generasi muda.

Joko berharap, melalui Gaspol dapat menyampaikan gagasan, kritik dan saran kepada Pemerintah, Legislatif dan Eksekutif demi kemajuan Kaltara, oleh karenanya agenda GasPol selanjutnya perlu dukungan berbagai pihak.

“Kedepannya Gaspoll juga merencanakan dialog-dialog terbuka tentang ekonomi kerakyatan, dialog bersama ketua Partai Politik tingkat Provinsi dan Kota, yang akan menghadirkan narasumber dari Pemerintahan, Legislatif, Eksekutif serta tokoh masyarakat untuk bersinergi tentang persoalan yang ada di tengah masyarakat,” ujar Joko Supriyadi kepada kaltaraone.com.

Pada kesempatan itu, Martin Billa anggota DPD RI dapil Kaltara, sekaligus melakukan kunjungan Kerja Daerah Pemilihan DPD RI masa sidang III tahun Tahun 2022-2023, berpesan, nantinya pemuda Kaltara harus Gas Poll membantu Pemprov Kaltara agar lebih maju dan lebih baik.

“Generasi muda Kaltara harus bisa bersinergi mengawal pembangunan KIPI dan KIHI di tanah Kuning-Mangkupadi, pemuda dan masyarakat harus siap menangkap peluang kerja yang ada di mega proyek itu dan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA),” ujar Martin Billa. (R1)