KALTARAONE.COM, TARAKAN – Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltara, Dr H Suriansyah mengapresiasi atas diluncurkannya Institut Sains dan Teknologi Muhammadiyah (INSTEKMU) Tarakan. Berdirinya Instekmu Tarakan menunjukkan kepedulian Muhammadiyah dalam peningkatan mutu Pendidikan di provinsi termuda ini.
“Atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara, saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Muhammadiyajh atas peran dan pengabdiannya kepada bangsa,”kata Sekprov membacakan pidato Gubernur.
Dikatakannya, Muhammadiyah dikenal sebagai Gerakan islam dan dakwah amar ma’ruf nahi mungkar. Yang berakidah islam bersumber pada Alquran dan hadis yang bertujuan mewujudkan masyarakat yang islami.
“Harapan besar tentu melekat dari berdirinya Instekmu Tarakan. Saya berharap perguruan tinggi ini dapat berkontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan Pendidikan di Kaltara utamanya pada peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kaltara,”terangnya, Sabtu (12/3/2022).
Hal ini terlihat dari IPM Kaltara berada pada angka 71,19 atau naik 0,56 persen dari tahun 2020 yang berada pada angka 70,63. Ini perlu mendapat perhatian bersama, pasalnya angka IPM Kaltara masih berada di bawah rata-rata nasional.
“Karena itu, pemerintah akan terus mendorong kebijakan Pendidikan, Kesehatan dan ekonomi sehingga menjadi daerah yang maju dan berkembang,”katanya.
Pemprov Kaltara, kata Sekprov memberikan perhatian yang cukup besar terhadap urusan pendidikan. Ini ditunjukkan melalui salah satu prioritas pembangunan daerah yaitu peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan wajib belajar 16 belas tahun.
Melalui program itu, pemerintah berharap dapat mewujudkan sumber daya manusia yang sehat, cerdas, kreatif, inovatif berakhlak mulia, produktif dan berdaya saing.
“Kami berharap sumber daya manusia itulah yang dapat meneruskan tongkat estafet pembangunan Kaltara dengan menjadi peserta didik yang ilmunya dapat dimanfaatkan untuk mengabdi,”tuntasnya. (dkisp)