KALTARAONE.COM – Media sosial terus menghadirkan tren-tren baru, termasuk dalam bidang kesehatan. Salah satu tren yang sedang ramai dibicarakan adalah silent walking. Dengan klaim manfaat yang beragam, tren ini menarik perhatian banyak orang yang ingin meningkatkan kesehatan mental mereka.
Silent walking secara sederhana berarti berjalan kaki tanpa distraksi apapun. Saat melakukannya, anda diminta untuk tidak menggunakan perangkat elektronik seperti earphone atau pemutar musik. Tujuan utamanya adalah untuk benar-benar menyatu dengan lingkungan sekitar tanpa gangguan.
Menurut Lalah Delia, penulis buku mindfulness Vibrate Higher Daily, ide silent walking sebenarnya bukanlah sesuatu yang baru. Praktik serupa telah lama dilakukan oleh para biksu Zen Buddha dengan nama yang berbeda.
Suzanne Hackenmiller, seorang praktisi kedokteran integratif, menjelaskan bahwa tren ini semakin populer setelah pandemi COVID-19. Selama pandemi, tingkat kegelisahan dan depresi meningkat secara signifikan, sehingga banyak orang kini mencari cara alami dan integratif untuk meningkatkan kesehatan mental mereka.
“Saya percaya, orang-orang kini mencari pendekatan yang lebih natural dan integratif untuk meningkatkan kesehatan mental,” ujar Hackenmiller.
Jika Anda tertarik mencoba tren ini, berikut adalah beberapa tips dari para ahli untuk memaksimalkan manfaat silent walking:
1. Pilih Lingkungan yang Tenang
Carilah tempat yang sepi atau alami, seperti taman atau hutan kota, untuk berjalan kaki tanpa gangguan.
2. Persiapkan Tubuh dengan Baik
Pastikan tubuh Anda dalam kondisi prima sebelum melakukan silent walking. Cukupi kebutuhan makan dan minum untuk menghindari gangguan lapar atau haus.
3. Tanpa Distraksi Apapun
Hindari membawa ponsel, hewan peliharaan, atau alat lain yang dapat mengganggu konsentrasi. Tujuannya adalah untuk fokus pada diri sendiri dan lingkungan sekitar.
Silent walking memiliki berbagai manfaat, terutama dalam hal kesehatan mental. Berjalan tanpa distraksi membantu mengurangi stres, meningkatkan konsentrasi, dan memperbaiki suasana hati.
Selain itu, kegiatan ini juga dapat meningkatkan kesadaran diri dan koneksi dengan alam. Tren ini menjadi solusi sederhana namun efektif untuk mereka yang ingin melepaskan diri dari hiruk-pikuk kehidupan sehari-hari dan memperkuat mental health mereka.
Dengan mempraktikkan silent walking secara rutin, Anda bisa mendapatkan ketenangan batin sekaligus meraih kebahagiaan yang lebih mendalam. (*)