TARAKAN – Dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, warga RT 04 Juata Permai Kecamatan Tarakan Utara, Minggu pagi, 25 Agustus 2024, menggelar jalan sehat dan sejumlah perlombaan.
Dengan waktu tempuh sekitar 45 menit dengan rute jalan sehat start BTN Intraca, Swaran, Jalan Sector B dan finish di Sector C. Pelepasan jalan sehat dilakukan langsung oleh ketua RT 04, Sayoga Kunta.
Sayoga Kunta mengatakan, selain untuk meningkatkan rasa cinta tanah air, seluruh rangkaian kegiatan untuk memeriahkan HUT ke-79 RI di lingkungannya bertujuan untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan seluruh warga.
“Kami mengajak seluruh masyarakat sekitar untuk terus memupuk semangat kebersamaan. Sehingga lingkungan di tempat kita senantiasa aman, tenteram, dan damai seperti selama ini,” ujarnya.
Selain jalan sehat, panitia pelaksana juga menggelar berbagai lomba untuk anak-anak dan orang dewasa.
“Disamping itu juga kami mengadakan lomba, sekaligus pembagian hadiah dan dooprize serta berbagai hadiah hiburan untuk warga. Alhamdulillah semua warga antusias dan tetap semangat, keterlibatan masyarakat tidak hanya melihat hadiah yang disediakan panitia penyelenggara, tetapi lebih menjalin kebersamaan mengikuti jalan sehat ini,” pungkas Sayoga Kunta. (RD)