JAKARTA – Satu persatu partai politik mulai memberikan rekomendasinya kepada Brigjend Andi Sulaiman sebagai bakal calon Gubernur Kaltara. Surat rekomendasi dari DPP Partai Amanat Nasional (PAN) resmi diterima Brigjend Sulaiman pada Selasa 28 Mei 2024 kemarin, diserahkan langsung Yandri Susanto, Tim Pilkada DPP PAN di Jakarta.
Rekomendasi partai yang dipimpin Zulkifli Hasan ini, memang sangat tepat diberikan kepada Andi Sulaiman, mengingat Sulaiman adalah sosok yang religi. Sangat sesuai dengan PAN yang berasaskan Pancasila dan bersifat terbuka, majemuk, berasal dari berbagai pemikiran, latar belakang etnis maupun agama dan mandiri.
“Alhamdulillah, PAN sudah merekomendasikan saya dan saya diminta untuk segera mencari sosok figur pasangan untuk maju Pilkada Gubernur di Kaltara,” kata Sulaiman yang saat ini berada di Jakarta.
Pria dengan Bintang Satu di pundaknya ini mengatakan, saat ini sedang fokus untuk mengikuti proses tahapan yang dilakukan semua DPP Partai Politik di Jakarta, guna menindaklanjuti tahapan pendaftaran di partai politik yang sudah dilakukan tim Sahabat Sulaiman di Kaltara.
“Setelah tahapan ini, saya akan membangun komunikasi dengan sejumlah figur yang sudah terbangun selama ini. Termasuk dengan sejumlah figur yang diusulkan dari beberapa partai politik,” kata Sulaiman yang dikenal senang membantu dan humanis dengan siapapun ini.
Paling cepat, lanjut mantan Kepala Badan Intelijen Negara (Kabinda) Kaltara ini, Juli mendatang sudah terbangun koalisi-koalisi partai untuk mengusung Sulaiman dan pasangannya mendaftar ke KPU Kaltara sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur
“Saya mohon doanya dari semua masyarakat di Kaltara, agar niatan baik saya membangun provinsi ini dimudahkan Allah SWT, Amin,” pesan Sulaiman.(**)