KALTARAONE.COM, TANJUNG SELOR – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Utara (Kaltara, Dr. Yansen TP. M.Si., menghadiri pelantikan dan pengukuhan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD), Asosiasi Profesi Satpam Indonesia (APSI) Provinsi Kaltara Tahun 2022-2027, Rabu (28/9).
Pelantikan dan pengukuhan pengurus DPD-APSI Kaltara turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Kaltara, Andi Hamzah, Wakapolda Kaltara, Brigjen Pol. kasmudi, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) APSI, Abdul Azis Said, serta Ketua DPD APSI Kaltara Aslin L.
Wagub Kaltara, Yansen TP mengharapkan para pengurus DPD-ASPSI Kaltara yang baru dilantik, dapat amanah dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas dan fungsinya, sehingga asosiasi dapat semakin berkembang, dan memajukan satpam sebagai sebuah profesi yang diakui dan dapat dibanggakan.
Wagub meminta bagi para pengurus APSI, khususnya DPD-APSI Kaltara dapat menjadi wadah bernaung pelatihan profesi satpam, sehingga profesi satpam dapat menjadi petugas pengamanan secara terlatih menghadapi berbagai situasi.
“Saya berharap saudara-saudara dapat menjadi wadah bagi para satpam yang ada di Provinsi Kaltara untuk membangun soliditas dan solidaritas sesama anggota profesi satpam,” ujar Wagub Yansen.
Sementara Ketua DPP-APSI, Abdul Azis Said, otpimis kepengurusan DPD-APSI 2022-2027 ini akan lebih maju. Ia pun berharap seluruh pengurus berkomitmen serta dapat menjaga konsistensinya menjadi pengurus APSI.
“Selamat atas terbentuknya pengurus DPD-APSI Provinsi Kaltara periode 2021-2027, selamat kepada ketua terpilih, semoga APSI Kaltara dapat memajukan satpam sebagai sebuah profesi yang lebih diakui, dihargai dan dibanggakan,” tuntasnya. (dkisp)